Pengalaman Ibu Dalam Merawat Anak Cerebal Palsy Di Kabupaten Sumedang

  • Mona Yulianti Kusumah STIKes Dharma Husada Bandung
Keywords: Cerebral Palsy, Collaizi, Experience, Mother

Abstract

Cerebral Palsy merupakan kelainan motorik yang banyak ditemukan pada anak-anak dan kejadiannya semakin tinggi setiap tahunnya. Angka kejadian Cerebral Palsy di Indonesia sekitar 7% dari total jumlah anak usia 0 sampai 18 tahun atau sebesar 6.230.000 pada tahun 2007. Pada umunya merawat anak Cerebral Palsy membebani secara fisik, mental sosial, dan ekonomi. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengekplorasi secara mendalam pengalaman ibu dalam merawat anak Cerebral Palsy. Metode penilitian menggunakan menggunakan penelitian kualitatif dengan pendekatan fenomenologi. Partisipan dalam penelitian ini sebanyak 5 orang ibu yang mempunyai anak Cerebral Palsy yang diambil dengan menggunakan metode criterion sampling di pilih oleh peneliti. Data dianalisa dengan menerapkan teknik Collaizi. Tema yang teridentifikasi terkait pengalaman ibuĀ  dalam merawat anak. Cerebral Palsy berjumlah 8 tma, yaitu 1) Persepsi ibu tentang penyebab Cerebral Palsy, 2) upaya mencari pertolongan terhadap masalah Cerebral Palsy, 3) perkembangan kesehatan anak Cerebral Palsy, 4) Perilaku Adaptif dan maladaptif ibu selama merawat amak Cerebral Palsy, 5) Bentuk dan sumber dukungan yang diperoleh ibu selama merawat anak Cerebral Palsy, 6) bentuk dan sumber hambatan yang di temui ibu selama merawat anak Cerebral Palsy, 7) Harapan Ibu selama merawata anak Cerebral Palsy, 8) Respon psikologis yang dialami ibu selama merawat anak Cerebral Palsy. Penelitian iniĀ  diharapkan dapat meningkatkan wawasan dan keterampilan perawat anak dalam memberikan dukungan bagi Ibu yang mempunyai anak Cerebral Palsy.

Published
2017-07-03
How to Cite
Yulianti Kusumah, M. (2017). Pengalaman Ibu Dalam Merawat Anak Cerebal Palsy Di Kabupaten Sumedang. Jurnal Sehat Masada, 11(2), 162-178. Retrieved from https://ejurnal.stikesdhb.ac.id/index.php/Jsm/article/view/43